Setelah 22 Tahun, Alumni SDN Nagrak Angkatan Ke 12 Gelar Temu Kangen
Minggu, 22 Mei 2022 | 13.18 WIB
“Alumni SDN Nagrak Angkatan Ke 12 Mengadakan Temu Kangen”
Kabupaten Tangerang, Focustangerang.com – Puluhan alumni angkatan ke 12 pada Sekolah Dasar Negeri (SDN) Nagrak Kecamatan Tigaraksa Kabupaten Tangerang menggelar reuni atau temu kangen. Bertempat di SDN Nagrak, Jl. KH Abdul Wahid, Desa Margasari Tigaraksa, Minggu, (22/05/2022).
Dalam sambutannya, Anton Ketua Panitia Alumni, mengatakan setelah 22 tahun kita tidak bertemu usai lulus dari SDN Nagrak, akhirnya hari ini sebanyak 48 orang alumni bisa berkumpul kembali dengan suka cita.
“Pertama-tama kami ucapkan terimakasih kepada pak Saprudin (Guru Empu), sampai saat ini masih seperti dahulu, tidak ada perubahan signifikan,” kata Anton.
Anton juga mengucapkan terimakasih kepada rekan-rekan alumni SD yang sudah mendukung dan mensuport sehingga kegiatan reuni ini dapat dilaksanakan dan berjalan dengan lancar.
“Harapan kami kedepannya, acara reuni ini dapat lebih meriah lagi dan Insyaallah akan dilaksanakan tahun depan bahkan setiap tahun,” ucapnya.
Sementara itu, Guru Saprudin menyampaikan kegiatan ini adalah Reuni, Re artinya baru dan Uni artinya kumpul. Jadi Reuni itu artinya baru kumpul. Adapun Reuni bertujuan menjalin silaturahmi kembali dan mempererat tali persaudaraan yang awalnya sudah lama tidak bertemu. Meskipun masing-masing sudah memiliki keluarga sendiri.
“Mudah-mudahan dalam acara ini kita mendapatkan Rahmat dari Allah SWT, panjang umur dan kesehatan sehingga kedepannya kita bisa bertemu kembali,” ungkap Guru Empu.
terimakasih sudah berpartisipasi dan terimakasih sudah di publikasikan acara reuni sdn nagrak ini.