Cegah Banjir, Pemdes Margasari Bersama Masyarakat Lakukan Kerjabakti
Minggu, 22 Mei 2022 | 17.01 WIB
“Cegah Banjir, Pemdes Margasari Bersama Masyarakat Lakukan Kerjabakti”
Kabupaten Tangerang, Focustangerang.com – Pemerintah Desa Margasari Kecamatan Tigaraksa mengajak masyarakat melaksanakan kerjabakti membersihkan sampah dan memotong rumput di sepanjang jalan Kramat Kaduagung RT. 002 RW. 001, pada Minggu, (22/05/2022)
Saat ditemui awak media, Kepala Desa Margasari, H. Matoyyib menjelaskan hal ini dilakukan guna mencegah banjir akibat genangan air yang disebabkan oleh saluran air yang tersumbat, hingga air meluap ke jalan.
“Alhamdulillah berkat antusias dan semangat gotong royong masyarakat setempat, kita dapat membersihkan saluran air dan jalan,” ujar Kades Margasari.
Masih kata Kades, Ia berharap kedepannya gotong royong ini menjadi kegiatan rutin bagi masyarakat dan dapat menjadi contoh bagi yang lainnya.
“Kegiataan gotong royong ini akan kita agendakan secara rutin di setiap wilayah kejaroan di Desa Margasari,” harapannya.
Di tempat yang sama, Jaro Moch. Ues menambahkan di musim penghujan saat ini, saluran air yang mampet menyebabkan air meluap ke jalan hingga terjadi banjir, oleh karena itu kita bersama masyarakat bergotong royong membersihkan saluran air dan jalan.
“Setelah membersihkan saluran air dan jalan, kita melanjutkan memotong rumput di lapangan sepakbola agar sarana olahraga ini dapat digunakan oleh warga,” ungkap Jaro Ues.
(Tatang/Red-Focus)