Cetak Kader Berintegritas, PAC GP Ansor Kec. Tigaraksa Adakan PKD & Diklatsar
Jumat, 24 Desember 2021 | 22.00 WIB
Kabupaten Tangerang, Focustangerang.com – Pengurus Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda Ansor Kecamatan Tigaraksa melaksanakan Pelatihan Kepemimpinan Dasar (PKD) dan Diklatsar untuk mencetak kader yang berintegritas dan istiqomah di Pondok Pesantren Al – Mubarok Kp. Kelapa Dua Kecamatan Tigaraksa. Jumat, 24/12/2021.
Ketua PAC GP. Ansor Kecamatan Tigaraksa Badru Salam mengatakan, kegiatan PKD dan Diklatsar ini adalah salah satu amanat organisasi. Kepengurusan dianggap berhasil atau sukses apabila bisa mengelar kaderisasi yang militan.
Baca juga: Dinilai Lalai Tangani Demo Buruh, Aktivis minta Kapolri Copot Kapolda Banten
“Salah satu kegiatan untuk mencetak kaderisasi yang militan adalah dengan mengadakan PKD dan Diklatsar yang kami laksanakan hari ini, dan ini juga merupakan amat dari organisasi,” ungkap Badru.
Masih menurut pria yang juga menjabat Ketua KNPI Kecamatan Tigaraksa, untuk peserta PKD dan Diklatsar yang sudah mendaftar hari ini ada sekitar 120. Dan sesuai dengan aturan kegiatan ini akan dilaksanakan selama tiga hari.
Sementara itu Ketua Panitia PKD dan Diklatsar Mulyadi, kegiatan Pelatihan Kepemimpinan Dasar ini merupakan agenda tahunan untuk membentuk regenerasi Banser maupun Ansor yang berintegritas dan istiqomah.
“Untuk menciptakan kader yang berintegritas dan istiqomah setiap tahun kegiatan seperti ini kami adakan, untuk peserta bukan hanya dari Kecamatan Tigaraksa tapi ada juga dari beberapa kecamatan yang ada di Kabupaten Tangerang,” kata Ketua Mulyadi.
Baca juga: Buruh Rusak Kantor Gubernur, Rektor UIN Banten : Prihatin, Sudah Keluar Dari Etika
S | S | R | K | J | S | M |
---|---|---|---|---|---|---|
1 | 2 | 3 | ||||
4 | 5 | 6 | 7 | 8 | 9 | 10 |
11 | 12 | 13 | 14 | 15 | 16 | 17 |
18 | 19 | 20 | 21 | 22 | 23 | 24 |
25 | 26 | 27 | 28 | 29 | 30 |
(Hy/Red-Focus)