ORGANISASI

Karang Taruna Tigaraksa Raih Juara 1 Sepak Bola Kocak “Camat Cup”

Kamis, 11 Agustus 2022 | 18.18 WIB

“Pengurus Karang Taruna Kec. Tigaraksa Raih Juara 1 Pertandingan Sepak Bola Kocak “Camat Cup”

Kabupaten Tangerang, Focustangerang.com – Pemerintah kecamatan Tigaraksa menggelar berbagai kegiatan perlombaan untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia yang ke-77 di tingkat Kecamatan.

Hari ini (11/08) Panitia HUT RI ke-77 telah melaksanakan lomba sepak bola kocak “Camat Cup” yang mana semua pemainnya wajib mengunakan daster, make up, dan kerudung layaknya ibu-ibu di lapangan Kantor Kecamatan Tigaraksa.

Peserta lomba sepak bola kocak terdiri dari 12 tim diantaranya Kelurahan Tigaraksa, Posapon, Kelurahan Kaduagung, Seksi Ekbang, Karang Taruna, Forum Sekdes, Seksi Trantib, Seksi Pemerintah, Bagian Umum, Seksi Pelayanan, Bagian perencanaan Kecamatan Tigaraksa, dan UPT Kebersihan.

Ketua Karang Taruna Endang mengatakan, kami pengurus Karang Taruna sangat mengapresiasi pemerintah Kecamatan Tigaraksa yang sudah mengadakan berbagai Tournament untuk memeriahkan HUT RI ke – 77. Untuk itu saya bersama jajaran pengurus mengikuti perlombaan sepak bola kocak ini, dan Alhamdulillah tim kami menjadi juara.

Tim Sepak Bola Kocak Karang Taruna Kecamatan Tigaraksa
Tim Sepak Bola Kocak Karang Taruna Kecamatan Tigaraksa (Dok. Focus)

Dia juga menambahkan, Insya Allah, kami pengurus Karang Taruna juga akan mengadakan kegiatan santunan anak yatim dan gerak jalan santai yang akan dilaksanakan pada Minggu, 14 Agustus 2022.

“Untuk itu kami sampaikan kepada masyarakat Tigaraksa, agar mengikuti gerak jalan santai pada Minggu, 14 Agustus 2022. Kami juga menyiapkan berbagai macam doorprize yang menarik, diantaranya sepeda motor, kulkas, televisi, mesin cuci, dispenser dan hadiah lainnya,” pungkas Endang Lasun Sapaan akrabnya.

(Hy/Adel/Red-Focus)

Redaksi Focus

Putera Tigaraksa - Kab. Tangerang, Senang Berkegiatan Sosial. Berawal dari keinginan belajar menulis, kini menulis menjadi HOBI.

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button