SERBA-SERBI

MAN 1 Tangerang Jadi Arena Lomba MFQ pada MTQ Ke-51 Tingkat Kabupaten Tangerang

Focus Tangerang – Rabu, 22 September 2021 | 16:53 WIB

Kabupaten Tangerang | Memasuki hari kedua pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-51 Tingkat Kabupaten Tangerang, sejumlah cabang perlombaan turut digelar di beberapa arena, salah satunya lomba Musabaqah Fahmil Qur’an (MFQ) yang diadakan pada arena XI, bertempat di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Tangerang, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, pada Rabu (22/09/2021).

Baca juga: Seorang Perempuan Miliki Sabu 19,66 Gram Ditangkap Satresnarkoba Polresta Tangerang

Dalam pelaksanaannya, panitia lomba terlihat mengambil peran berdasarkan tugasnya demi menyukseskan berjalannya acara perlombaan. Selain itu, para pemdamping peserta juga terlihat terus memotivasi pesertanya untuk memberikan hasil yang terbaik guna mengharumkan nama kecamatan masing-masing.

“MFQ ini adalah jenis lomba pemahaman atau pendalaman Al-Qur’an, dengan penekanan pada pengungkapan ilmu Al-Qur’an dan pemahaman kandungan ayat dalam bentuk cerdas cermat. Untuk lomba ini beregu (satu tim terdiri dari tiga orang), dan salah satu orang dari regu tersebut sebagai juru bicara,” ucap Ketua Dewan Hakim MFQ, Dr. H Masduki.

Baca juga: Sekda Percepat Vaksinasi di 77 Desa Pilkades Serentak

Untuk pemahaman yang dilombakan, lanjutnya, yaitu berkaitan dengan pendidikan Agama Islam yang meliputi Aqidah, Syariah, Akhlak, Ulumul Qur’an, Bahasa Arab, Inggris dan Indonesia dalam menerjemahkan Al-Qur’an, Hadist, dan lain sebagainya.

Untuk peserta lomba MFQ ini terdapat 8 regu dari 8 kecamatan yang ada di Kabupaten Tangerang.

“Para peserta dalam lomba ini berusia SMA ke bawah, dan untuk penilaian kita menggunakan komputer yang terkoneksi langsung ke server. Sehingga nilai tersebut nantinya langsung terinput ke server,” lanjutnya.

Baca juga: Tingkatkan SDM Berkualitas, PT Mega Darma Yudha Adakan Diklatsar Satpam Kualifikasi Gada Pratama

Ia pun berharap, dengan diadakannya lomba tersebut para peserta dapat menerapkan seluruh nilai moral, serta pemahaman tentang Agama Islam dengan mengamalkan syariat dengan baik dan benar.

“Jadi, ini bukan hanya sebatas menjadi juara, tapi MTQ adalah kekuatan untuk mewujudkan masyarakat qurani, membangun masyarakat yang menjadikan Al-Quran sebagai pandangan hidup dengan mengamalkan syariat dengan baik dan benar,” ucapnya.

(Hy/Focus)

November 2024
S S R K J S M
 123
45678910
11121314151617
18192021222324
252627282930  

Redaksi Focus

Putera Tigaraksa - Kab. Tangerang, Senang Berkegiatan Sosial. Berawal dari keinginan belajar menulis, kini menulis menjadi HOBI.

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button